NB : for Rooted Device only
Berdasarkan pengalaman saya memiliki Samsung Galaxy Nexus i9250, ketika media
penyimpanan sudah mencapai 70% samsung ini akan melambat, untuk mengetik satu
tombol saja bisa menghabiskan sampai 10 detik, mau browsing untuk memunculkan
keypad aja lama sekali. Biarpun data2 di memory sudah dihapus sampai berkurang
dari 70% tetap saja akan lambat.
Biasanya kalo sudah begini, orang akan memilih untuk factory reset. Memang ini
bisa mengatasi, akan tetapi sungguh bukan solusi, sebab ketika memori penuh lagi,masa kita akan reset lagi, sungguh repot untuk backup-restore data lagi.
Berdasarkan topik2 yang aku baca di forum, hal yang harus dilakukan untuk
mengatasi ini adalah dengan remount /data dan /cache,
#!/system/bin/sh mount -o remount,discard /data mount -o remount,discard /cache
hal ini juga terjadi pada nexus 7 yang very laggy kalo udah 70%.
Kemudian bagi yang tidak mengerti mengenai cara memasukkan perintah2 tersebut
pada androidny, silahkan install APP alternatif ini, tujuannya sama saja koq,
cuma lebih mudah diaplikasikan, cuma tinggal install aplikasi terus centang:
/data dan /cache pada menu lagfix, kemudian RUN!
hasilnya... nexus tidak akan terasa lambat (laggy)
NB : beberapa tipe handphone perlu direstart setelah menjalankan aplikasi ini.
Donwload aplikasinya DISINI