Ketika melamar pekerjaan, ada dua berkas surat lamaran kerja yang tak boleh luput dari perhatian para pencari kerja, yakni CV atau riwayat hidup dan juga surat lamaran atau application letter. Khususnya untuk CV, dengan membuat resume yang menarik dan informatif, tentunya akan berpotensi memberikan peluang yang lebih besar bagi para pelamar untuk dipanggil melakukan wawancara kerja.
Apalagi ketika akan melamar pada Instansi/Perusahaan yang menekankan pada kreativitas dan keluwesan berpikir, tentunya CV konvensional yang hanya berisi teks, akan kurang dapat memikat, dan tak perlu dipungkiri, apabila kita googling terkait tingkat literasi, kurang lebih akan muncul berita-berita seperti ini :
Persoalan literasi masih menjadi hal yang harus dibenahi di Indonesia. Berdasarkan survei yang dilakukan Program for International Student Assessment (PISA) yang di rilis Organization for Economic Co-operation and Development (OECD) pada 2019, Indonesia menempati peringkat ke 62 dari 70 negara, atau merupakan 10 negara terbawah yang memiliki tingkat literasi rendah.
Sumber berita Website Kemenkopmk.go.id | diakses 09 Juli 2022 | URL Artikel
Okelah, itu hal yang berbeda, namun berkaitan, intinya berangkat dari fakta tersebut, metode penulisan CV dengan hanya berbekal teks yang panjang dan padat tentunya akan kurang memikat dan adanya faktor tingkat literasi yang belum tinggi, akan lebih baik diantisipasi dengan cara pembuatan CV atau dokumen Riwayat Hidup yang lebih menarik namun tetap informatif.
Membuat CV atau Daftar Riwayat Hidup dengan Canva
Mengapa Canva? Platform yang sedang naik daun ini menghadirkan segudang kemudahan, tantangannya kita hanya perlu pembiasaan saja sedikit untuk menggunakannya, dan setelah terbiasa kita akan mudah untuk mengaplikasikanya,
oke, kembali ke topik, bagaimana cara membuat CV atau Daftar Riwayat Hidup dengan Canva? yuk kita simak caranya :
1. Login ke Canva : https://canva.com
2. Setelah halaman terbuka kita bisa login / membuat akun terlebih dahulu
4. Memilih Template
Tersedia banyak sekali template dengan desain yang bagus, kita cukup memilih yang menurut kita proporsional dan informatif, dan bisa memilih untuk yang gratis atau berbayar, misal saya memilih yang ini :
Nah, kita tinggal klik Customize template, lalu kita bisa mulai melakukan Editing sesuai dengan yang kita perlukan, caranya tinggal klik-klik saja, misal ingin ubah teks dibawah, kita tinggal klik saja, nanti teks akan terblok dan bisa kita tulis, atur font dan lasin sebagainya, untuk panel kontrol ubah font, atau style lainnya bisa melalui menu yang dibagian atas atau samping dari canva, mudah dimengerti karena user friendly
5. Sesuaikan dengan Lowongan pekerjaan
Misal seperti pada lowongan pekerjaan diatas, persyaratan yang diminta bisa kita cari pokok bahasannya dan kata kuncinya yang bisa kita tuangkan pada CV atau Riwayat Hidup yang kita buat Pada Canva
Apabila ternyata templatenya tidak sesuai dengan keinginan kita, misal kita ingin mencari template untuk Programmer dan bukannya Fashion Designer, kita tinggal ketikkan saja pada kolom search (kiri atas) pada canva, misal kita ketik programming, dan tinggal CUstomize lagi templatenya seperti contoh dibawah:
6. Export atau Download Template yang sudah jadi
Apabila sudah selesai melakukan editing, kita bisa mendownload template yang telah kita buat, dengan memilih / mengklik tombol share di bagian kanan atas, lalu pilih Download, atau kalau ingin dishare, kita tinggal pilih share,
Setelah itu, klik download
7. Daftar Riwayat Hidup / CV melalui Canva sudah siap dipergunakan
Good Luck, semoga berhasil dalam melamar pekerjaan dan tetap semangat !!