Apabila membahas destinasi Wisata, biasanya tidak lepas dari potensi tradisi budaya, sejarah, keindahan alam dan bisa juga keunikannya sehingga menjadi suatu daya tarik wisata. Khususnya di Desa, karena Sumberdaya Pariwisata di Desa dan Kawasan Perdesaan umumnya akan terkati pada 5 (Lima) point berikut :
- Potensi Produk/ Daya Taruk Wisata Unik dan Khas, yang meliputi Potensi Fisik lingkungan alam dan juga potensi Kehidupan Sosial dan Budaya Masyarakat
- Tingkat Penerimaan / Komitmen dari Masyarakat, dalam hal ini salah satunya adala Interaksi antara masyarakat lokal dengan Wisatawan
- Potensi SDM Lokal yang cukup Mendukung, dalam hal pengembangan kapasitas.
- Peluang Akses terhadap Pasar wisatawan meliputi kesiapan untuk dikembangkan menjadi desa wisata dan juga memiliki akses untuk berinteraksi dengan pasar
- Ketersediaan Area untuk Pengembangan, yang meliputi Adanya Alokasi ruang / area untuk pengembangan fasilitas Pendukung wisata
Nepal Van Java, Photo : celitama.com | YT Celitama Vlog |
Nah Dusun Butuh Desa Temanggung memadukan keseluruhan potensi diatas, dan dikemas dalam julukan Nepal Van Java, dinamakan demikian karena kondisi setempat menyerupai pemandangan layaknya sedang berada di Nepal, yakni pemandangan berupa rumah penduduk yang seolah bertumpuk di lereng gunung, seperti Negara Nepal. Bedanya, Dusun Butuh berada di lereng Gunung Sumbing, sementara Negara Nepal terletak di lereng Gunung Everest
Pendakian di Gunung Sumbing
Bagi kalian yang suka mendaki gunung, di dusun Butuh Desa Temanggung Kecamatan Kaliangkrik ini juga menjadi spot menarik jalur pendakian menuju gunung Sumbing. jadi bila ingin menanjak kalian bisa sekalian melihat Nepal Van Java, juga jalur pendakian gunung Sumbing di lokasi ini langsung mengarah ke puncak sejati. Walayupun jalurnya yang menanjak namun dengan suasana yang asri dan jalan yg cukup bagus di lalui membuat kebanyakan pendaki memilih jalur melalui dusun Butuh ini.
Keunikan Dusun Butuh Desa Temanggung - Magelang
Selain keunikan dari struktur bangunannya, Desa Butuh ini juga merupakan desa tertinggi yang ada di kabupaten magelang di jawa tengah. Ketinggiannya mencapai 1700 meter di atas permukaan laut. Gunung Sumbing sendiri merupakan gunung api dengan ketinggian 3.371 meter di atas permukaan laut dan menjadi gunung tertinggi ketiga di Pulau Jawa.
Aksesibilitas menuju Nepal van Java
Untuk Menuju Nepal Van Java jarak tempuhnya bervariasi, sesuai dengan titik keberangkatan, dan karena kami dari Solo, waktu yang ditempuh adalah sekitar 3,5jam melalui tol Salatiga-Kertosono, dan keluar melalui gerbang tol Salatiga. Jalan menuju Nepal van java cukup bagus untuk roda 4, namun tetap harus memperhatikan kondisi kendaraan karena terutama Ban dan Rem karena tanjakan cukup curam sehingga turunan juga cukup terjal.
Biaya-biaya
Untuk dapat menikmati indahnya pemandangan di Nepal van Java ini, pengunjung dikenakan tarif sebagai berikut:
Biaya ke Nepal van Java |
Beginilah suasana di Dusun Butuh nepal van Java, dengan jalanan yang menanjak dan turunan yang cukup curam, mungkin kita akan kesulitan di awal karena tidak terbiasa, namun pemandangannya sungguh mempesona, khususnya juga karena keramah-tamahan penduduk sekitar yang akan membuat suasana lebih menyenangkan.
Suasana di Nepal van Java |
Di Nepal van Java ini pengunjung akan menemukan banyak sekali spot foto instagramable untuk mengabadikan gambar. Di antara tempat estetik itu antara lain Gapura Dusun, Teras Nepal, Taman Depok, Teras Masjid, hingga Gapura Pendakian. Jika sudah lelah mengelilingi Nepal van Java, pengunjung juga bisa beristirahat di kedai-kedai yang menawarkan pemandangan indah 360 derajat.
Tips Berkunjung ke Nepal Van Java
Bagi kalian yang ingin berkunjung ke Nepal Van Java pastikan untuk memperhatikan beberapa tips berikut :
- Pastikan kendaraan kalian dalam keadaan yang bagus, karena medan yang akan dilalui sering menanjak, sehingga otomatis pengereman juga harus sehat karena di waktu perjalanan pulang jalannya akan banyak menurun sehingga bisa menyebabkan rem menjadi panas dan blong.
- Persiapkan Drone (Apabila memiliki), tak dapat dipungkiri, gambar terbaik dari Dusun Butuh ini adalah pemandangan dari Atas, yakni pemandangan rumah yang bersusun-susun, sehingga amat sangat bagus apabila dipotret/direkam dengan Kamera Drone
- Cek Prakiraan Cuaca, Pastikan cuaca cerah saat kalian akan berkunjung
- Kondisi Tubuh
- Waktui terbaik untuk berkunjung adalah pada pagi hari dimana akan terlihat banyak kumpulan awan yang sangat bagus untuk di foto, dan menimbulkan kesan yang "wah"
Nepal Van Java, Photo : celitama.com | YT Celitama Vlog |
Demikianlah ulasan kami ketika berwisata ke Nepal van Java, semoga dapat menjadi referensi bagi teman-teman sekalian, untuk melihat video lengkapnya, dapat disimak pada Video kami dibawah ya, terima kasih